WD MY PASSPORT WIRELESS PRO

WD My Passport Wireless Pro merupakan  harddisk eksternal yang  bisa akses data kapan saja dan dimana saja karena bisa terkoneksi dengan berbagai perangkat tanpa kabel. WD My Passport Wireless Pro menawarkan penyimpanan portabel bagi para fotografer dan videografer untuk memindahkan, dan mengedit foto atau video. Dirancang agar dapat digunakan dengan perangkat seluler dan disertai pembaca kartu SD internal.

Daftar isi

DESAIN

WD My Passport Wireless pro ini menggunakan baterai dengan bobot 450 gram, memiliki ukuran 12,6 cm dengan ketebalan 2,4 cm. Pada bagian depan terdapat 6 LED dengan 4 LED sebagai indikator baterai, 1 LED sebagai indikator wifi dan 1 LED sebagai indikator kinerja harddisk.

Pada bagian sampingterdapat 2 tombol yang berfungsi sebagai tombol power dan tombol untuk mengaktifkan fungsi backup. Di antara tombol tersebut tersedia lubang port USB 3.0 output untuk melakukan transfer data menggunakan kabel dan juga sebagai lubang charging. Di sebelahnya tersedia port USB 2.0 untuk mengakses flashdisk dan juga card reader. Di sisi lain terdapat Slot SD Card eksternal juga disediakan di sisi lainnya untuk langsung membaca memori card kamera. Pada bagian bawah terdapat stiker yang berisi informasi mengenai nama Hotspot dan password WiFi My Passport Wireless Pro.

BACA JUGA: Harddisk Gaming WD Black P10

Fitur

 

WD My Passport Wireless Pro ini dapat di akses dengan 2 cara yaitu dengan menggunakan koneksi kabel USB 3.0 dan dengan menggunakan  WiFi. Ketika tombol power dihidupkan maka WD My Passport Wireless Pro akan berfungsi sebagai WiFi hotspot dengan nama dan password untuk mengaksesnya.

Akses Intenet WiFi Hotspot dan WiFi Hotspot Hard Disk My Passport

Ketika terkoneksi dengan WiFi Hotspot HDD WD My Passport Wireless Pro, lalu bagaimana dengan akses internet dari Hotspot lain? Apakah kita bisa mengakses internet dari Hotspot lain sambil sekaligus terkoneksi data dengan Hotspot WD My Passport? Jawabannya bisa. Caranya yaitu, dengan pertama-tama menghubungkan perangkat kita dengan WiFi Hotspot HDD My Passport. Lalu selanjutnya kita hubungkan kembali dengan Hotspot WiFi Internet yang biasa kita gunakan baik itu Free WiFi ataupun Hotspot lainnya. WiFi Hotspot HDD My Passport ini berfungsi sebagai jembatan penghubung antara laptop dengan Hotspot WiFi Internet. Namun yang perlu kita perhatikan adalah ketika kita terkoneksi dengan public Hotspot ada resiko berbahaya di mana data dalam HDD My Passport yang kita hubungkan dapat diakses oleh pengguna WiFi lain.

Back up Data WD My Passport Wireless Pro

Proses bcakup data sangat mudah, cukup masukkan memori card kemudian tekan tombol backup, secara otomatis data akan transfer ke dalam WD My Passport Wireless Pro. Notifikasi dapat terlihat dengan mudah, ketika lampu LED sudah berhenti kita bisa melakukan backup memori card lainnya. Kinerja WD My Passport Wireless Pro dalam memproses dan mengorganisasikan juga data sangat baik. Ketika Memori Card kita masukkan, semua konten akan ter-copy ke dalam sebuah folder khusus dan semua folder akan tersusun berdasarkan tanggal. Aplikasi My Cloud juga bisa dikoneksikan dengan layanan penyimpanan cloud lain, seperti Dropbox, Google Drive, Microsoft OneDrive, WD MyCloud, dan Adobe Creative Cloud. Kita dapat dengan mudah melakukan proses copy file ke layanan cloud storage yang biasa kita gunakan selama ini. Bahkan My Passport Wireless Pro ini tidak hanya berfungsi untuk menyimpan file-file berhargamu, tetapi juga bisa berfungsi sebagai power bank karena telah dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6400 mAh.

Sumber: https://teknologi.id/gadget/wd-my-passport-wireless-pro-hard-disk-eksternal

You May Also Like

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments