Samsung tampaknya di tahun baru nanti ingin mulai memperluas brand Galaxy lebih jauh. Setidaknya indikasi itu terlihat dari produk IoT terbarunya yang bocor bernama Galaxy Smart Tag, sebuah alat pelacak objek pintar yang mungkin nanti akan terhubung ke Samsung SmartThings Find.
Produk ini juga digadang-gadang bakal mejadi pesaing berat dari perangakat tracking populer dibawah brand Tile, yang memang secara brand sangat kuat untuk perangkat tracking portable. Karena kabarnya seperti dikutip dari GSMArena, Selasa (1/12) produk ini sudah siap diluncurkan pada 2021 mendatang, untuk pasar Indoneisa dan sudah disertifikasi oleh otoritas terkait dengan nomor model EI-T5300.
Secara kemampuan dalam sertifikasi ini, memang tidak tercantum keterangan soal kemampuanya, dan sekedar informasi Galaxy Smart Tag ini bukan produk pelacak objek pertama yang dimiliki Samsung, sebelumnya ada SmartThings LTE yang sebelumnya sudah beredar dipasaran sejak dua tahun lalu.
Namun secara spesifikasi sejauh ini belum diketahui pasti, seperti apa Galaxy Smart Tag itu akan hadir, dan fitur apa yang akan dibawanya. Apakah hanya dari segi konektivitasnya akan hanya terhubung melalui konseksi bluetooth seperti produk lain di pasar, atau mendukung pula dengan tambahan teknologi Bluetooth Low Energy (BLE) dan ultra-wideband (UWB).
Secara fungsi Galaxy Smart Tag ini memang sebagai benda pelacak kecil yang bisa diletakan di mana saja, dan dibenda apapun yang Anda anggap penting guna meminimalisir resiko kehilangan barang tersebut. Umumnya alat pelacak ini juga akan mengeluarkan suara untuk mempermudah Anda menemukan barang yang hilang.
Dan kabarnya, Galaxy Smart Tag bakal menjadi salah satu produk IoT yang bakal meramaikan peluncuran Samsung Galaxy S21, yang direncanakan akan meluncur pada Januari 2021 nanti.