10 Tips merawat Hard Disk Eksternal

HotDanTerbaru – Harddisk Eksternal Akhir-akhir ini menjadi booming di kalangan pemakai komputer. Keuntungan dari Harddisk Eksternal ini adalah mobilitasnya. Agan semua bisa membawa harddisk yang berkapasitas besar dengan ukuran yang relatif kecil. Bisa digunakan dalam proses Copy-Paste file. dari segi Harga harddisk eksternal yang murah juga dapat menambah daya tarik produk ini.

Harddisk Eksternal ini juga rentan yang hampir sama dengan harddisk biasa

Namun, sebagai produk yang mobile/bisa dibawa kemana-mana tentu membawa resiko sendiri. Harddisk Eksternal ini juga rentan yang hampir sama dengan harddisk biasa. Pada tulisan kali ini, kami memberikan beberapa tips dan trik untuk pemakaian harddisk eksternal Anda dengan benar di kehidupan sehari-hari. Tips kali ini berdasarkan pengalaman mengelola harddisk di pakai untuk kerja sehari-hari.

Kami juga mengharapkan dengan kami menulis tips di bawah ini, penggunaan harddisk eksternal agan semua bisa memiliki umur lebih panjang. Dan Jika ada tips yang kami belum tulis, Dari kami sangat mengharapkan Agan semua dapat memberikan masukan lagi pada kolom komentar di bawah.

Daftar isi

1. Harus Selalu di Eject / Safe Remove Hardware

Langkah pertama ini memang terlihat sepele dan sangat sering dilupakan oleh Agan semua. Banyak juga pengguna sendiri mengakui bahwa Eject / Safe Remove Hardware tidaklah penting. Disaat Agan menancapkan harddisk eksternal tersebut dan memulai transfer data, banyak data Agan yang belum tersimpan dengan benar pada piringan harddisk itu. Data tersebut masih ada yang tertinggal di cache memori.

memang terlihat sepele dan sangat sering dilupakan

Bila Agan sudah selesai menggunakan harddisk eksternal, selalu klik opsi Eject atau Safe Remove Hardware. Dengan mengklik opsi tersebut, semua data yang berada di cache memory akan terhapus. sehingga data Agan pada harddisk tidak rusak saat Agan mencabut kabel USB nya. Hal ini sangatlah penting sekali.

Pada beberapa Type dan Merk harddisk eksternal, gagal penulisan data tersebut dapat menyebabkan Master dari Boot Record bisa rusak dan hal ini menyebabkan harddisk harus dilakukan format ulang.

2. Gunakan posisi yang tidak mengganggu posisi konektor USB

Saat kabel USB sudah tertancap Harddisk Eksternal usahakan posisi sudah tertancap dengan benar. Kabel USB Harddisk Eksternal yang tertancap pada kondisi miring dapat merusak USB tersebut. Pada Kebanyakan kasus Harddisk Eksternal ialah membuat longgarnya sebuah slot USB. yang kadang terkoneksi kadang juga tidak.

3. Jauhkan Harddisk Eksternal dari benda yang memiliki magnet

Rentan terhadap gerakan yang secara paksa

Selama Harddisk masih pakai komponen yang mekanik, maka Harddisk tersebut tetap rentan terhadap gerakan yang secara paksa. penjelasannya,  Magnet akan secara paksa menarik komponen mekanik didalam Harddisk. ini dapat merusak sistem kerja pembacaan piringan Harddisk tersebut. artinya Piringan yang ada di dalam harddisk ini pun bisa rusak karena ada medan magnet.

Baca Juga :

Recovery Data Di Harddisk yang Rusak

Recovery Data Flashdisk Yang Minta Format Terus

 

4. Jauhkan Harddisk Eksternal dari cairan

Ketumpahan Air / Tersiram? Mungkin hal ini terdengar lucu sekali bagi Agan. Tetapi, banyak kasus Kehilangan data harddisk akibat Ketumpahan Air atau Secara tidak disengaja tersiram minuman Agan. Nah, Saat Agan memakai Harddisk Eksternal. Mohon diupayakan tidak menaruh cairan di dekatnya. Karena, air adalah musuh Besar bagi benda elektronik apalagi si Harddisk Eksternal ini.

5. Usahakan Jangan sampai terbanting

Harddisk Eksternal sangat beda dengan flashdisk. Harddisk Eksternal ini Sekali lagi komponen di dalamnya masih mekanik. Komponen jenis ini sangat rentan sekali terhadap benturan ringan dan tajam. Banyak Sekali kasus harddisk yang pernah di tangani oleh Bolo Solutions penyedia jasa Recovery Data yang berada di kota Surabaya, Jawa Timur,  yang terbanting mengakibatkan Harddisk tersebut tidak terbaca dan hilang seluruh data di dalamnya.sehingga jika anda menginginkan datanya kembali ya Harus Recovery datanya.

tahan banting

Sebenarnya, Agan bisa mengakalinya yaitu dengan membeli harddisk yang tahan banting. Tetapi walaupun harddisk sudah dari pabriknya di buat tahan banting,  tetap saja Agan harus menjaga harddisk ini dari benturan yang berlebihan.

6. Usahakan Jangan terlalu sering cabut pasang kabel USB

Memang Sewajarnya harddisk eksternal sering dipakai pada banyak komputer. Namun, jika sering cabut pasang kabel USB nya akan membuat konektor USB tersebut lama-lama mudah  menjadi aus. yang disebabkan Gesekan tembaga dapat membuat kepala konektor Harddisk semakin menipis. sehingga kadang tidak terjadi kontak antar tembaga dengan baik. juga dapat mengganggu pasokan listrik dan arus data yang masuk dan dapat merusak kontroler harddisk tersebut.

7. Jangan menempatkan Harddisk di lokasi yang sering bergetar

Getaran yang berlebihan menyebabkab terganggunya kinerja mekanik Harddisk. Bahkan sering terjadi error baca dan tulis data yang ada di harddisk tersebut. Jika baca tulis data terganggu lama kelamaan harddisk bisa berhenti bekerja. nah dengan hal ini, jauhkan harddisk dari tempat yang menimbulkan bergetar

 

Baca Juga : Promosi Website, Halaman 1 Google

 

8. Harddisk mendapatkan aliran udara yang baik

Kami sering sekali melihat beberapa orang menaruh Harddisk eksternal di bawah bantal atau di pangku saat tiduran padahal harddisk tersebut masih beroperasi. Jika Harddisk eksternal Agan tidak dibekali dengan solusi disipasi yang sangat baik. Harddisk didalamnya tentu akan menjadi mudah panas. Hardisk yang panasnya berlebih dapat menyebabkan kerusakan dan umurnya tidak lama.

9. Usahakan Cabut kabel USB dengan tarik kepala konektornya

Jika Anda menarik kabel USB langsung dengan memegang kabelnya. hal ini dapat menimbulkan kabel mudah putus. jadi saran dari kami kalau mencopot konektor peganglah pada bagian konektor tersebut lalu ditarik, intinya jangan kabelnya yang ditarik. Konektor USB Harddisk memang sengaja dibuat tebal dimaksudkan agar dapat ditarik dengan mudah.

10. Backup Data berkala

Selalu backup data Anda yang ada di hard disk eksternal secara berkala, terutama untuk data-data yang sangat penting. Bila Agan menggunakan harddisk eksternal ini untuk transfer data secara mobile, resiko hilangnya data pasti akan selalu menghantui. tapi tenang di surabaya ada Spesialis jasa penyelamatan data yang handal. klik link dibawah ini. terima kasih.

 

Baca Juga :

Recovery data Compact Flash Rusak

Recovery Data Micro SD Surabaya

Servis Komputer, Laptop, Printer Area Surabaya

 

You May Also Like

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments